Silaturrahmi dan Perkenalan Diri, DPD FABEM Kepulauan Meranti Sambangi PJs Bupati Meranti
riau.jarnas.id} MERANTI - Guna membangun silaturrahmi, sekaligus memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam pembangunan daerah, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Forum Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa (FABEM) Kepulauan Meranti lakukan kunjungan muhibbah Kepada Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kepulauan Meranti yang telah dilantik pada bulan september lalu.
Kedatangan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Forum Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa (FABEM) Kepulauan Meranti yang disambut langsung oleh Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kepulauan Meranti Roni Rahmat, S.STP, M.Si bertempat di Rumah Dinas Ketua DPRD Kepulauan Meranti, Jl. Merdeka, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti.
Dalam pembukaan pembicaraannya Ketua DPD FABEM Kepulauan Meranti, Imron Rasyidi menyampaikan bahwa kunjungan silaturahmi ini merupakan ikhtiar pengenalan diri sebagai pengurus FABEM di Kepulauan Meranti kepada pejabat baru di Pemerintahan Kabupaten Meranti.
Lebih lanjut Imron mengatakan sebenarnya agenda kami adalah untuk melaksanakan pelantikan FABEM di Kepulauan Meranti sekalian perkenalan saya bersama anggota untuk menyambangi Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kepulauan Meranti.
" Ucapan terimakasih tentunya kami ucapkan atas keluangan waktu PJs Bupati Meranti, semoga dengan jalinan silaturahmi ini akan semakin meningkatkan koordinasi, komunikasi dan sinergitas antara FABEM Kepulauan Meranti dengan pemerintah Daerah Kepulauan Meranti, " ungkapnya.
Sementara itu, wakil DPD FABEM Kepulauan Meranti, Hendri dikesempatan yang sama menyambut baik atas luang waktu Pjs Bupati Meranti.
" Alhamdulillah FABEM ini juga sudah mendaftar di Kesbangpol Meranti, sehingga nantinya bisa bersama-sama mengawal jalannya roda Pemerintahan di Kabupaten Kepulauan Meranti ", ungkapnya.
Selanjutnya beliau juga menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas di Kabupaten Meranti, mari kita bersinergi untuk memajukan Kabupaten termuda di Riau ini,